image

Pagi Ini, 100 Wisatawan 4 Negara Akan Saksikan Kirab Pusaka Keraton Sumenep

PortalMadura.Com, Sumenep – Kirab pengembalian pusaka Keraton Sumenep, Madura, Jawa Timur, pagi ini, Senin (17/9/2018) pada pukul 09.30 WIB akan dilakukan oleh para empu.

Pusaka tersebut sebelumnya dilakukan jamasan (pembersihan) oleh para empu Desa Aeng Tongtong, Kecamatan Saronggi, Sumenep, Minggu (16/9/2018).

Prosesi pengembalian Pusaka tersebut dapat disaksikan dari depan Masjid Agung Keraton Sumenep menuju Pendopo Agung melewati Labeng Mesem (Pintu Tersenyum).

“Pengembalian Pusaka Keraton itu dilakukan oleh para empu bersama-sama masyarakat Desa Aeng Tongtong,” terang Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Sumenep, Sufiyanto, pada PortalMadura.Com.

Masyarakat Desa Aeng Tongtong juga akan membawa hasil bumi mereka sebagai tanda syukur pada pemimpin Sumenep. “Mereka akan membawa berbagai macam hasil bumi di sana,” terangnya.

Musik tradisional setempat, seperti Terbang Wali Songo dan musik Saronen juga akan mewarnai pengembalian kirab Pusaka.

Bupati Sumenep, A Busyro Karim dijadwalkan menyambut masyarakat dan akan menerima langsung pengembalian Pusaka Keraton tersebut.

Pada prosesi pengembalian Pusaka Keraton Sumenep ini bertepatan dengan kunjungan wisatawan mancanegara ke Kabupaten Sumenep yang berasal dari empat negara.

“Sesuai manifest, ada 100 wisatawan dari empat negara yang akan berkunjung. Jadi, saat prosesi pengembalian Pusaka Keraton itu, kebetulan ada wisatawan,” pungkas Sufiyanto.(Hartono)

0 Komentar

Tulis Komentar

Nama Lengkap *
Website
Isi Komentar *


Kode